07 Maret 2009

Try out UASBN dan Ujian Pra UAS

Nah, inilah salah satu bukti keseriusan SDN 017 Tarakan dalam mempersiapkan siswanya untuk menghadapi UASBN yang akan dilaksanakan pada bulan Mei nanti. Try out yang dilaksanakan pada tanggal 4-6 maret 2009 dimaksudkan untuk melihat perkembangan siswa dalam menerima materi-materi yang akan di UASBN kan. Apapun hasil yang didapat kan tentu adalah hasil pencapaian Siswa secara murni. Try out ini juga diharapkan agar para siswa dapat lebih mempersiapkan diri.
Tak hanya itu, Dinas Pendidikan juga tidak tinggal diam. Pada tanggal 11-13 Maret 2009 nanti, juga akan melaksanakan Pra UAS yang dilaksanakan serempak di semua sekolah. Yang artinya, Pihak sekolah dan Pemerintah, dalam hal ini Dinas Pendidikan telah sama-sama untuk mengambil langkah-langkah peningkatan mutu pendidikan.
Tentu tak hanya sekolah dan Dinas Pendidikan, tapi keterlibatan Orang tua juga Sangat besar Pengaruhnya untuk dapat meningkatkan Hasil UASBN. Orang tua sebagai orang yang terdekat dengan Siswa ketika berada di luar jam sekolah. Maka, kontrol dari Keluarga merupakan kunci keberhasilan Dunia Pendidikan Kita.
Oleh karena itu, Mari kita bekerja sama untuk Keberhasilan Anak-anak kita.
Hidup, Dunia Pendidikan Indonesia!

Tidak ada komentar: